Postingan

Menampilkan postingan dari Juni, 2022

Pemasaran Buku

Gambar
Pertemuan ke-19 Resume 17 Gelombang 25 Hari Rabu, 29 Juni 2022 Narasumber : Agus Subardana, S.E., M.M. Moderator : Sigid Purwo Nugroho Alhamdulillah, perlatihan BM malam ini sudah memasuki pertemuan yang ke-19. Banyak pengetahuan yang sudah diperoleh tentang dunia tulis-menulis, tinggal action saja lagi untuk bisa menghasilkan tulisan yang bagus lanjut dicetak menjadi buku solo. Malam ini materi pelatihan sangan menarik, yaitu tentang Pemasaran Buku.  Suatu produk yang kita buat walau bagaimanapun bagusnya, namun tanpa adanya pemasaran hanya akan sia-sia. Dengan pemasaran maka masyarakat akan mengetahui karya kita, sehingga akan tertarik untuk membeli   sehingga karya yang kita buat tidak hanya untuk kita sendiri tapi bisa dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas. Pak Sigid sebagai moderator membuka kelas dengan menyampaikan beberapa hal tentang pelatihan malam ini serta menyampaikan biodata Narasumber. Pak Sigid mengingatkan agar peserta pelatihan sudah mempersia...

Menerbitkan Buku Semakin Mudah di Penerbit Indie

Gambar
  Pertemuan 18 Resume 18 Hari Senin, 27 Juni 2022 Gelombang 25 Narasumber : Raimundus Brian Prasetyawan, S.Pd Moderator : Mutmainah Tepat pukul 19.00 wib, bu Mutmainah atau biasa dipanggil bu Emut membuka kelas pelatihan dengan kata-kata motivasi  yang bisa membangkitkan semangat…   Luar biasa bu Emut. Penulis tidak pernah dilahirkan tetapi diciptakan, bakat menulis tidak selalu dibawa sejak lahir tetapi tumbuh oleh satu motivasi dan gagasan (Bambang Trimansyah). Allow yourself to be a beginner. No one starts off being excellent.” Biarkan dirimu menjadi seorang pemula. Tidak ada yang baru memulai menjadi luar biasa. If you want to be a writer, you must do two things above all others: read a lot and write a lot. Jika kamu ingin menjadi seorang penulis, kamu harus melakukan dua hal banyak membaca dan banyak menulis. Menulis dan membaca merupakan kesatuan yang tidak terpisahkan, amunisi seorang penulis adalah bacaannya. Tidak semangat menulis bisa terjadi karena...

Mengenal Penerbit Indie

Gambar
  Pertemuan ke-17 Resume 17 Gelombang 25 Hari Jumat, 24 Juni 2022 Narasumber : Mukminin, S.Pd., M.Pd Moderator : Lely Suryani Alhamdulillah, malam ini sudah memasuki pertemuan ke-17. Dari sore saya sudah mempersiapkan diri, agar malam ini saat ikut kelas BM sudah aman tidak ada gangguan. Dua pertemuan sebelumnya absen karena mengolah dan input nilai siswa di RDM (Rapot Digital Madrasah) serta proses pengeprinan rapot siswa. Ada rasa bersalah karena tidak mengumpulkan resume materi pelatihan, rasa bersalahnya seperti mahasiswa yang tidak mengumpulkan tugas kuliah. Dua materi sebelum ini sangat penting, terkait teknis bila ingin membuat buku. Walaupun tidak membuat resume, tapi isi dan materi pelatihan dari Pak Roma dan Bu Tere sudah disimpan, sehingga masih bisa dipelajari. Materi pertemuan kali ini "Mengenal Penerbit Indie" bersama Bapak Mukminin, S.Pd.,M.Pd sebagai narasumber dipandu oleh ibu cantik nan lincah Lely Suryani. Pak Mukminin atau biasa dipanggil Cak Ini...

Konsep Buku Nonfiksi

Gambar
  Pertemuan ke-14 Resume 14 Gelombang 25 Hari Jumat, 17 Juni 2022 Narasumber : MUSIIN, M.Pd Moderator : Lely Suryani       A lhamdulillah, tidak terasa sudah hampir separuh mengikuti pelatihan di grup BM 25 ini. Ada banyak sekali ilmu yang sudah disampaikan oleh para pemateri hebat tim solid Om Jay, yang dapat diperoleh secara gratis. Insya Allah ini akan menjadi amal jariah bagi PB PGRI, Om Jay beserta Tim Solidnya, narasumber serta semua pihak yang terlibat dalam pelatihan ini. Malam ini Om Jay menyapa para peserta untuk mengingatkan tentang pelatihan yang akan dilaksanakan sebentar lagi.       Tepat pukul 19.00 wib, moderator ibu Lely Suryani membuka pelatihan dengan mempersilahkan narasumber untuk memulai pelatihan. Bu Musiin  atau biasa dipanggil Bu Iin memiliki hobi membaca buku, menulis, travelling  dan memasak. Ia lahir di kota Tahu Takwa Kediri dan merupakan seorang guru Bahasa Inggris di SMPN 1 Tarokan Kediri sejak tah...